Home » , » Harapkan Kepramukaan Maju dan Berkembang

Harapkan Kepramukaan Maju dan Berkembang

KETAPANG – Seharusnya perayaan HUT pramuka digelar pada 14 Agustus lalu. Namun karena tahun ini, momentum tersebut bertepatan dengan bulan suci Ramadan, maka peringatan HUT Pramuka ke-50 digelar kemarin (16/9) di Halaman Kantor Bupati Ketapang.Meski upacara digelar dalam waktu yang relatif singkat, para anggota pramuka se-Kabupaten Ketapang, mulai dari pramuka siaga, penggalang, penegak, hingga pandega tampak khidmat mengikuti jalannya upacara.
“Saya berharap kegiatan pramuka, khususnya di Ketapang, dapat menjadi salah satu wadah untuk mencetak generasi yang berprestasi dan memiliki kualitas SDM yang baik,” ujar Sekda Ketapang Andi Djamiruddin usai manjadi pembina pada upacara tersebut.

Karena cukup banyak kegiatan yang dilakukan dan aktifnya gerakan pramuka Ketapang melakukan kegiatan sosial dan sejenisnya, termasuk aktifnya mereka merangkul para kadernya untuk dapat menjadi generasi yang bertanggungjawab serta memiliki jiwa sosial yang tinggi, Sekda menilai saat ini gerakan pramuka Ketapang cukup diperhitungkan pada tingkat provinsi. “Saya harap prestasi baik yang dimiliki gerakan pramuka Ketapang dapat terus ditingkatkan, apalagi ditunjang dengan dukungan penuh pihak Pemda Ketapang,” ujarnya. Dalam APBD Kabupaten Ketapang, mantan Kepala Dispenda tersebut mengungkapkan bahwa Pemkab juga mengalokasikan sejumlah anggaran untuk berkembang dan majunya gerakan pramuka di Ketapang.
Ditambahkan Wakil Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Ketapang A Yani HS, untuk meningkatkan mutu dan kualitas gerakan pramuka di Ketapang, hingga saat ini pihaknya terus melakukan pembinaan terhadap seluruh kader atau anggota pramuka di Ketapang. “Kami segenap pengurus sangat berterimakasih, karena hingga sekarang Pemda Ketapang terus berperan aktif mendukung perkembangan kemajuan pramuka di Ketapang. Karena itu, dengan adanya dukungan dari semua pihak terhadap gerakan pramuka di Ketapang ini, saya harap dapat membangkitkan semangat para anggota pramuka di Ketapang untuk dapat meningkatkan prestasinya, sehingga secara tidak langsung juga dapat memberikan konstribusi dalam hal membangun kota Ketapang,” kata Yani. (ash)

Sumber : http://www.pontianakpost.com/
Share this article :

1 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Copyright © 2011. Radar Pramuka - All Rights Reserved
Powered by Blogger