Home » , » Ratusan Pramuka Cabuti Paku dan Spanduk Ilegal

Ratusan Pramuka Cabuti Paku dan Spanduk Ilegal

Sukoharjo - Seratus lima puluh anggota pramuka kwartir cabang Sukoharjo, Jawa Tengah, Senin (20/2) mencabuti paku di pohon sepanjang jalan utama Sukoharjo-Wonogiri. Aksi simpatik ini dalam rangka memperingati Lord Robert Baden-Powell Day.

Selain mencabuti paku, mereka juga mencopot banner dan spanduk ilegal di sepanjang jalur. Menggunakan alat seperti linggis, catut, dan peralatan lain mereka bekerjasama dengan petugas dari Satuan Polisi Pamong Praja Sukoharjo. Dalam aksi itu mereka mengumpulkan ratusan paku dan sepanduk ilegal.

Dengan kegiatan ini mereka berharap Kota Sukoharjo bisa terlihat lebih indah dan pohon-pohon yang tumbuh juga terjaga kelestariannya. Dengan begitu Sukoharjo akan terlihat lebih asri.

Kwartir cabang pramuka Sukoharjo ini juga mengadakan serangkaian kegiatan sampai 22 Februari mendatang. Di antaranya adalah pemakian seragam pramuka lengkap dan donor darah bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Sukoharjo. Serangkaian aksi ini sekaligus bentuk keseriusan Pemerintah Kabupaten Sukoharjo untuk menuju Kabupaten Pramuka.(AIS)

Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Copyright © 2011. Radar Pramuka - All Rights Reserved
Powered by Blogger